Life Journey Pondok Qtadabbur: "Bahagia Bersama Al-Qur'an"
1. Awal Perjalanan – Inspirasi untuk Membawa Kebahagiaan
Pondok Qtadabbur lahir dari visi sederhana namun bermakna besar: meluaskan dakwah AlQuran dan bagaimana menjadikan Al-Qur'an sebagai pusat kebahagiaan dan kesuksesan hidup. Sebagai sebuah sosial dakwah preneur, Pondok Qtadabbur memiliki tujuan untuk menyebarkan nilai-nilai Al-Qur'an sekaligus menciptakan manfaat sosial yang nyata melalui sinergi kolaborasi, dan kegiatan berbasis masyarakat.
Konsep 5 Dimensi Sukses atau 5 Area Sukses yang menjadi inti pembelajaran Pondok Qtadabbur merupakan siklus manajemen sukses inspirasi urutan Al-Qur'an. Konsep ini awalnya dituangkan dalam bentuk buku-buku seri Inspiring Quran, yang mengupas tema-tema kehidupan berdasarkan inspirasi ayat-ayat Al-Qur'an. Dari buku ini, ide besar kemudian diwujudkan secara nyata melalui visualisasi di area Pondok Qtadabbur, menciptakan ruang fisik yang merefleksikan lima dimensi tersebut.
Moto utama, “Bahagia Bersama Al-Qur'an,” menjadi semangat yang menggerakkan setiap langkah Pondok ini.
---
2. Mengembangkan Kurikulum 5 Area Sukses
Dalam perjalanannya, Pondok Qtadabbur mengunduh hikmah bahwa kebahagiaan dan kesuksesan sejati terletak pada pengelolaan lima dimensi utama kehidupan, yang terangkum dalam 5 Area Sukses:
1. Sadar Sukses: Menyadari tujuan hidup dan bersyukur atas nikmat Allah. Inspirasi dari QS. Al-‘Alaq 1-5.
2. Komitmen Sukses: Menanamkan tekad dan konsistensi untuk mencapai keberhasilan. Inspirasi dari QS. Al-Fatihah.
3. Perjalanan Sukses: Mengelola perjalanan menuju keberhasilan dunia dan akhirat dengan iman, Islam, dan ihsan. Inspirasi dari perjalanan makna Al-Qur'an.
4. Perlindungan Sukses: Menjaga kesuksesan dengan menjadi pemimpin yang suka berbagi. Inspirasi dari QS. Al-Falaq dan QS. An-Naas.
5. Peningkatan Sukses: Meningkatkan keberhasilan melalui karya bermanfaat dan amal jariyah. Inspirasi dari QS. Al-Maidah: 3.
Kurikulum ini tidak hanya menjadi panduan pembelajaran, tetapi juga mengintegrasikan nilai-nilai Al-Qur'an ke dalam aksi nyata, menciptakan siklus yang saling terhubung dan berkesinambungan.
---
3. Membentuk Komunitas Tadabbur
Salah satu tonggak penting dalam perjalanan Pondok Qtadabbur adalah pembentukan komunitas tadabbur. Di sini, berbagai program seperti sarasehan keluarga, kajian tematik Al-Qur'an, dan NGOPI (Ngefresing, Ngaji, Ngobrol, Piknik, dan Santai) mulai diperkenalkan.
Program NGOPI menjadi kegiatan unggulan di mana peserta dapat mendalami Al-Qur'an dalam suasana santai dan alami. Tadabbur ayat-ayat tentang alam dan kehidupan, seperti QS. Al-Baqarah: 22, memberikan pengalaman spiritual yang mendalam sekaligus membangun kebersamaan.
---
4. Mengembangkan Fasilitas Bertahap sederhana sarana tadabbur alam dan Qur'an
Pondok Qtadabbur memanfaatkan lahan seluas 1.800 m² untuk mendukung pembelajaran dan tadabbur inspiratif yang terfokus pada Al-Qur'an. Menyediakan sarana yang nyaman dan Perpustakaan Inspirasi Urutan Surat Al-Qur'an dibangun sebagai pusat eksplorasi ilmu dan refleksi spiritual. Sarana dan Perpustakaan ini dirancang untuk menjadi ruang belajar yang interaktif dan mendalam, di mana setiap surat dalam Al-Qur'an dihubungkan dengan tema-tema kehidupan.
Area 1: Ruang refleksi dan diskusi untuk tadabbur ayat-ayat Al-Qur'an.
Area 2: Pusat belajar bersama untuk mempelajari inspirasi urutan surat dan tema-tema kehidupan.
Area 3: Ruang kolaborasi untuk proyek amal dan karya inovatif berdasarkan nilai Al-Qur'an.
Area 4: Tempat berbagi dan kegiatan sosial untuk menjalin silaturahmi.
Area 5: Laboratorium kreatif untuk menyusun karya jariyah seperti buku, artikel, dan materi dakwah, ptakyek Permakultur dan EBT.
Dengan adanya sarana yang ada ini, santri dan peserta diajak tidak hanya memahami Al-Qur'an secara tekstual tetapi juga kontekstual, menjadikannya panduan dalam kehidupan sehari-hari.
---
5. Inspirasi sinergi dan Kolaborasi
Seiring waktu, Pondok Qtadabbur tidak hanya menjadi pusat pembelajaran, tetapi juga sumber inspirasi bagi banyak orang. Sebagai sebuah sosial dakwah preneur, Pondok Qtadabbur mengembangkan berbagai sinergi kolaborasi untuk memberikan manfaat yang lebih luas:
Sinergi Kolaborasi dengan keluarga dan masyarakat: Mengadakan program dan kegiatan berbasis life skill training Inspirasi Al-Qur'an dan kegiatan sosial.
Pengembangan program franchise: Dengan desain unik yang menyerupai tata letak dan simbol tawaf, Pondok Qtadabbur memperluas visinya agar metode ini dapat diterapkan di tempat lain.
Buku-buku dan karya : Pondok Qtadabbur menyusun buku panduan seperti " seri 5 Area Sukses Pondok Qtadabbur" dan hasil kolaborasi lainnya yang menjadi sumber pembelajaran bagi peserta.
---
6. Menuju Keberhasilan Berkelanjutan
Insya Allah Pondok Qtadabbur terus melangkah maju. Dengan moto “Bahagia Bersama Al-Qur'an,” Pondok ini tidak hanya bagi individu tetapi juga keluarga, komunitas dan masyarakat umum menuju kehidupan yang lebih bermakna. program-program kreatif, Pondok Qtadabbur menciptakan keselarasan antara spiritualitas, sosial, dan pendidikan serta harmoni dengan alam.
---
Kesimpulan: Sebuah Perjalanan Tanpa Akhir
Life Journey Pondok Qtadabbur adalah perjalanan yang terus berkembang. Sebagai sebuah sosial dakwah preneur, Pondok ini memadukan nilai-nilai Al-Qur'an dengan aksi nyata untuk memberikan manfaat yang berkelanjutan. Dengan “Bahagia bersama Al-Qur'an” sebagai inti semangatnya, menuju kesuksesan dunia dan akhirat.
Pondok Qtadabbur percaya bahwa perjalanan ini adalah langkah kecil menuju perubahan besar, dan semua itu dimulai dengan satu ayat Al-Qur'an yang direnungkan dan diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.
🌱qtadabbur.id 🏕
No comments:
Post a Comment